Sabtu, 09 November 2013

Mengapa Hujan di Musim Panas ?

           Anomali iklim . Itulah yang lagi melanda langit Indonesia , Asia bahkan dunia . Memasuki musim kemarau , Bumi masih saja dikirimi hujan dari langit . Dan hujan yang turun pun intensitasnya nggak kecil . Di beberapa kota ada yang tinggi juga . Bahkan sampe ada yang bikin banjir . Termasuk Ibukota , Jakarta .
            Menurut Badan Meteorologi , Klimatologi , dan Geofisika atau biasa disingkat BMKG , anomali iklin yang lagi melanda sejumlah kota ini nggak lepas dari sejumlah faktor pengendali curah hujan di wilayah Indonesia . Diantaranya yaitu menghangatnya suhu yang ada di permukaan laut di sejumlah perairan yang ada di Indonesia . Kondisi inilah yang akhirnya menambah peguapan dan membuat awan berpotensi hujan .
            Selain faktor pengendali curah hujan , pengaruh badai badai lain di luar Indonesia yang berhembus kencang pun bikin massa uap air dan faktor dipole mode negatof menambah massa uap air ke Indonesia bagian barat . Lalu pengaruh global warming juga cukup kuat . Pemanasan suhu di bumi yang sampe sekarang masih terjadi , merubah menjadi energi kinetis dan hujan .
            So , dengan kondisi semacam ini kalo bisa sih jangan cuma ngedumel kalo potensi hujan di sejumlah kota yang ada di Indonesia masih terjadi dan nggak menentu di musim kemarau ini . Konon kata BMKG sih kondisi ini masih sering terjadi . Dan jangan kaget kalau musim kemaraunya bakal lebih pendek umurnya ..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar